9 Jenis Infografis dan Contohnya untuk Presentasi Unik dan Kreatif
Jenis Infografis
Sekarang ini, informasi yang disajikan dalam bentuk gambar dianggap lebih menarik dari hanya sekedar tulisan. Salah satunya adalah penyajian data dalam bentuk infografis.
Infografis adalah suatu pemaparan data dalam bentuk visual, berupa data tulisan dan gambar pendukung seperti diagram, grafik, ilustrasi dan bentuk visual tipografi.
Membuat infografis untuk keperluan presentasi individu, kelompok, maupun organisasi, ternyata cukup rumit. Namun, bisa lebih mudah jika Anda mengetahui jenis infografis yang sesuai.
Mari kita pelajari sama-sama jenis-jenis infografis dan contohnya. Dengan begitu Anda bisa menyesuaikan dengan kebutuhan, untuk memaparkan informasi secara unik dan kreatif.
Table Of Contents
Jenis-Jenis Infografis Beserta Contohnya
1. Infografis Proses
Jika Anda ingin memaparkan sebuah informasi tentang proses suatu hal, maka infografis proses adalah bentuk presentasi yang paling cocok.
Suatu proses akan menunjukan langkah demi langkah dari awal hingga akhir. Infografis ini akan menunjukan sebuah alur, baik dari atas ke bawah maupun dari kiri ke kanan.
Selain itu, ciri infografis proses biasanya menampilkan sebuah bagan lengkap dengan nomornya.
Jangan lupa juga untuk menyesuaikan antara penggunaan warna, font yang jelas dan arah panah dari setiap alur informasi tersebut.
Sebagai gambaran berikut ini contoh infografis proses :
Sumber image:
https://www.instagram.com/p/DFkWlF0iGW4/?img_index=1
2. Infografis Timeline
Selanjutnya ada infografis timeline atau bisa juga disebut infografis garis waktu. Penggunaan presentasi seperti ini memudahkan pembaca untuk memahami alur waktu secara spasial.
Ciri dari presentasi infografis ini biasanya menunjukan tanggal penting, kronologis peristiwa, hingga perkembangan tentang sesuatu dalam setiap periode waktu.
Terdapat beberapa elemen desain pada presentasi infografis ini. Selain foto, ada juga elemen berupa label dan garis.
Jika memilih infografis seperti ini, jangan lupa juga untuk menuliskan sumber dari data-data waktu yang ditampilkan.
Sebagai gambaran berikut ini contoh infografis timeline:
Source image:
https://www.instagram.com/p/DE4lTADvElY/?img_index=
3. Infografis Perbandingan
Anda ingin menampilkan data dalam bentuk perbandingan? Maka gunakan pemaparan data menggunakan infografis perbandingan.
Data perbandingan sangat membantu orang-orang dalam mengambil keputusan. Mereka akan melihat satu yang paling terbaik dari yang lainnya.
Infografis perbandingan akan menampilkan satu hingga beberapa data, untuk menampilkan mana yang terbaik. Misalnya, data perbandingan Android Vs iOS.
Data akan ditampilakan secara horizontal maupun vertikal dengan beberapa opsi perbandingan secara detail dan singkat.
Sebagai gambaran berikut ini contoh infografis perbandingan:
Source image:
https://www.instagram.com/p/DFrieCjvU3r/
4. Infografis Geografis
Kira-kira berapa jumlah penduduk pulau Jawa di tahun 2024 lalu ya? Informasi seperti ini dapat dimunculkan pada infografis geografis.
Data yang ditampilkan biasanya berupa data demografis dengan memperlihatkan gambar peta wilayah Indonesia.
Kemudian, sebagai penjelasan, terdapat uraian data pendukung di sekitar area peta wilayah Indonesia tersebut. Sebagai gambaran berikut ini contoh infografis Geografis:
5. Infografis Daftar List
Khusus bagi Anda yang bekerja di bidang Social Media Marketing, jenis-jenis infografis berupa daftar list biasanya sering ditampilkan.
Informasi yang ditampilkan pada jenis infografis ini bisa berupa tips-tips bermanfaat, daftar contoh, hingga daftar sumber.
Berbeda dari jenis infografis sebelumnya, daftar list hanya menampilkan sedikit informasi dengan tampilan yang lebih menarik.
Oleh karena itu, pembuat informasi seperti ini harus bisa menyesuaikan antara tone warna, font huruf, hingga pencantuman sumber yang relevan.
Sebagai gambaran berikut ini contoh infografis Daftar List:
Source image:
https://www.instagram.com/p/DFm7S85okY7/
6. Infografis Hierarki
Sesuai dengan namanya, jenis infografis hierarki ini dapat menampilkan informasi secara berurutan dalam bentuk sebab akibat.
Tujuannya, agar pembaca informasi tergerak untuk melakukan suatu tindakan. Oleh karena itu, informasi dituliskan secara berurutan dalam suatu piramida ( hierarki).
Sebagai gambaran berikut ini contoh infografis Hierarki:
Source Image:
https://edulearningacademy.com/hierarchy-of-need/
7. Infografis Informasional
Nah, kalau jenis infografis yang satu ini biasanya paling umum digunakan. Infografis informasional ini memaparkan data secara garis besar.
Salah satu ciri dari jenis infografis ini biasanya menggunakan judul yang deskriptif. Agar lebih menarik, penulisan judul bisa ditambahkan dengan angka.
Agar tampilan nya menjadi lebih unik dan kreatif, Anda bisa menambahkan elemen grafis lain nya, seperti gambar hingga animasi.
Sebagai gambaran berikut ini contoh infografis Informasional:
8. Infografis Statistik
Anda yang suka bekerja dengan angka dan ingin menampilkannya dalam bentuk data visual, Infografis Statistik adalam solusinya.
Dalam jenis infografis ini, penggunaan elemen angka dan gambar harus seimbang. Selain itu, harus menyajikan data yang sesuai sumber relevan.
Informasi hasil survey, data perkembangan ekonomi masyarakat suatu kota, hingga opini dari tokoh penting, dapat dicantumkan dalam infografis ini.
Dalam penyusunannya, Anda harus bisa mengatur semua elemen grafis ini secara seimbang. Pastikan semua data dicantumkan tanpa membuat informasi terkesan menumpuk.
Sebagai Gambaran berikut ini contoh Infografis Statistik:
Source image:
https://www.instagram.com/p/DEdwSoDNmJZ/?img_index=1
9. Infografis Rangkuman
Saat hendak melamar sebuah pekerjaan, Anda biasanya diminta untuk mengirimkan resume atau CV bukan?
Data tersebut juga merupakan sebuah infografis rangkuman. Dimana, terdapat informasi tentang diri Anda secara umum untuk diketahui pihak recruiter.
Informasi tersebut kemudian akan ditambahkan dengan elemen grafis lain berupa angka maupun skala. Misalnya menguasai skill komunikasi hingga 90%.
Jenis infografis berupa resume atau CV ini bahkan sangat populer saat ini. Banyak juga jasa bikin CV kreatif yang ditawarkan kepada para pelamar kerja.
Untuk fresh graduate, pastikan Anda menampilkan data pengalaman magang hingga organisasi yang relevan dengan posisi yang dilamar.
Untuk yang sudah berpengalaman, pastikan Anda menampilkan data pengalaman kerja dan skill yang relevan juga.
Sebagai gambaran berikut ini contoh Infografis Rangkuman:
Source image: Canva template
Jasa Desain Infografis dan Website Terbaik
Dengan mengetahui jenis-jenis infografis dan contohnya, Anda bisa mendapatkan referensi yang tepat terkait pembuatan infografis untuk berbagai kebutuhan.
Proses pembuatan data visual seperti ini tentunya tidak mudah. Anda harus melakukan beberapa langkah, agar bisa menghasilkan presentasi visual yang unik dan kreatif.
Jika Anda adalah pemilik perusahaan atau sebuah brand, tapi belum punya waktu untuk membuat infografis sendiri, serahkan saja pada jasa desain infografis dan website terbaik.
Infografis dapat membantu meningkatkan brand Awareness, SEO, hingga promosi yang efektif. Tunggu apa lagi, hubungi Kami zadate sekarang!!
Website : www.zadatekreatif.com
WhatsApp : +62 858-8053-2765
Telepon : +62 858-8053-2765
Email : admin@zadatekreatif.com